Kebiasaan Normal di Jepang yang Dianggap Tabu di Negara lain

Di dunia ini ada banyak sekali negara dan suku bangsa yang berbeda beda. Dan juga ada anyak sekali budaya budaya yang berbeda pula. Tetapi dari berbagai budaya atau kebiasaan tersebut ada beberapa yang mungkin dianggap normal disuatu negara tapi sebaliknya dianggap tidak sopan dinegara lain. Hal seperti ini lah yang harus diperhatikan oleh seorang travelers, agar tidak dianggap tidak sopan oleh orang lain. Seperti halnya di negara Hungaria yang melarang bersulang atau toss saat minum. Lain hungaria, lain juga dengan negara Jepang. Sebaliknya orang jepang memiliki kebiasaan yang dianggap normal di jepang, tapi dianggap tabu di negara lain. Diantaranya sebagai berikut,


Mencucup saat makan


Dijepang mencucup mangkuk saat makan ramen atau sup adalah diangga biasa saja. Hal itu karena mencucup dianggap sebagai wujud sangat menikmati masakan. Sebaliknya, dibeberapa negara suara yang boleh terdengar saat makan adalah suara obrolan dan suara peralatan makan saja.

Datang lebih awal dalam suatu acara


Orang jepang terkenal dengan kedisiplinanya. Kebanyakan orang dijepang akan datang adalam suatu acara paling tidak 10 menit sebelum waktu perjanjian. Tapi dibeberapa negara lain, datang lebih awal sebelum tuan rumah, adalah hal yang dianggap tidak sopan.

Mengacungkan ibu jari


Mengajungkan jempol kepada orang lain adalah sebagai simbol persetujuan atau memberikan penghargaan pada orang lain. Namun dinegara timur tengah dan afrika , mengacungkan ibu jari dianggap sebagai simbol penghinaan dan bahkan setara dengan mengacungkan jari tengah.

Membuang ingus ditempat umum


Membuang ingus saat berada di mejamakan sebuah tempat makan memang idak sopan. Tapi kalau hal itu dilakukan di tempat umum boleh boleh saja. Namun dibeberapa negara membuang ingus ditempat umum pun dianggap hal yang menjijikan.

Mengambil foto tanpa ijin


Bagi beberapa orang mengambil gambar tanpa ijin adalah hal yang kurang baik. Karena bagi seseorang yang diambil gambarnya atanpa ijin , akan merasa tidak nyaman karena merasa seperti hewa dikebun binatang, walaupun tidak semua orang merasa seperti itu.

Tidak memberi Tip


Di Jepang tidak ada istilah tip. Karena dengan memberikan tip kepada seorang pelayan, akan dianggap sebagai penghinaan. Berbeda dengan di negara kita, seseorang yang tidak memberikan tip akan dianggap tidak menghargai jasa yang telah diberikan.

Itulah hal-hal yang dianggap biasa saja di jepang tapi dianggap tabu dinegara lain. Semoga bisa menambah pengetahuan bagi anda yang ingin pergi ke jepang agar nantinya tidak kaget bila sudah berada di Jepang. Semoga bermanfaat..



Baca Juga :  Sakura Matsuri 2019 Kembali Digelar Di Cikarang, Ini Dia Bintang Tamunya

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

5 comments