Bagi beberapa orang, membeli sebuah produk tidak selalu mementingkan kualitas produknya. Mungkin ada beberapa orang yang berpendapat asalkan murah baru dibeli. Sama halnya dengan produk yang ingin kita bahas kali ini, yaitu memori usb atau yang biasa disebut.
Di era teknologi yang kian berkembang pesat, banyak sekali orang yang memanfaatkan untuk berbuat tidak baik. Semisal banyak yang membuat produk palsu atau kw dari sebuah produk ternama.
Sebut saja flashdisk misalnya, dulu mungkin hanya orang yang bekerja berhubungan dengan komputer saja yang tahu. Tapi sekarang mulai dari sopir truck pun tahu produk ini yang biasa mereka pakai untuk menyimpan mp3 di kendaraan mereka.
Bagi sopir truk membeli flashdisk mungkin menjadi hal sepele, tapi lain halnya dengan seorang pekerja atau mahasiswa yang tugas atau pekerjaannya berhubungan erat dengan flashdisk. Memilih flashdisk menjadi hal yang penting, karena bagi mereka tugas dan pekerjaan mereka menjadi taruhannya. Bayangkan saja karena memilih flashdisk yang abal-abal atau palsu seorang pekerja kantoran kehilangan hasil kerjanya begitu aja karena flashdisk yang dipakai mudah rusak.
Untuk menghindari hal-hal seperti itu, ada baiknya anda mengetahui ciri-ciri flasdisk toshiba palsu atau asli sebagai berikut. Tapi perlu diketahui karena mungkin terdapat banyak produk kw diluar sana, mungkin tidak semua ciri-ciri flashdisk toshiba palsu saya tuliskan disini.
Ciri-Ciri Flashdisk Toshiba Palsu atau KW
1. Packing atau bungkus
Kalau dilihat dari bentuk dan warna kemasan, flashdisk toshiba asli dan palsu memang terlihat sangat mirip. Yang namanya kw pastinya kan meniru semirip mungkin dengan produk aslinyakan? Tapi Untuk membedakan yang asli dengan yang palsu, anda bisa melihat hologram garansi yang terdapat di kemasannya. Kalau yang produk palsu tidak terdapat hologram tersebut.
Pada bagian dalam kemasannya pun terdapat perbedaan yang mencolok. Terdapat tulisan print-print an di dalam kemasan yang asli, sedangkan yang palsu tidak ada.
2. Sistem atau software
Untuk pengecekan cara ini anda tidak bisa menggunakannya sebelum anda membeli flashdisk tersebut. Karena anda harus membuka kemasan dan mencolokkan ke komputer atau laptop terlebih dahulu. Untuk pengecekannya cobalah memformat flashdisj tersebut dari default (FAT32) ke NTFS.
Untuk flashdisk toshiba palsu, tidak akan bisa di format seperti diatas. Dan akan muncul keterangan “windows was unable to complete the format”. Sedangkan untuk produk yang asli bisa diformat dengan cara seperti diatas.
3. Head atau Kepala / Colokan flashdisk
Pada bagian kepala flashsisk palsu, permukaan kepala terlihat polos. Sedangkan untuk yang asli terdapat 2 cekungan kecil.
4. Warna body
Flashdisk toshiba yang asli memiliki warna putih yang agak gelap, sedangkan yang palsu berwarna putih bersih. Selain itu pada bagian belakang body, terdapat perbedaan yang sangat mencolok yaitu terdapat tulisan made in japan dan lambang recyrcle pada flashdisk toshiba yang asli. Sedangkan pada produk kw tidak ada.
Baca juga “5 Merk Flashdisk Terbaik Tahan Banting“
5. Lampu Indikator
Pada saat flashdisk ditancapkan ke laptop dan bekerja, akan terdapat lampu indikator pada flashdisk. Untuk produk yang asli warna lampu indikator berwarna kuning kehijauan dan terletak lebih dekat ke kepala flashdisk. Sedangkan untuk yang palsu lampu indikator berwarna merah dan terletak agak dibelakang.
6. Harga
Pada umumnya penjual flashdisk toshiba kw, akan membandrol dengan harga yang jauh sangat murah. Dalam kasus seperti ini anda sudah bisa mencurigai dari awal. Tetapi yang susah adalah ketika penjual penambahkan embel-embel ori dan sebagainya, bisa jadi produk tersebut benar-benar asli atau si penjual berniat menipu dengan parang palsu di katakan asli.