Cara Membuat Related Post Di Blog AMP Blogspot

Memasang Widget Related Post Pada Template Blogger AMP

Memiliki blog dengan banyak pengunjung adalah impian bagi setiap blogger. Sumber pengunjung atau trafik pun beragam. Ada yang dari search engine atau biasa disebut trafik organik, ada juga trafik dari sosial media dan juga situs refferal.

Namun tahukah anda bahwa dengan memiliki banyak pengunjung saja masih belum cukup?

Read More

Mendapatkan pengunjung atau trafik organik dari google adalah sebuah kebanggan bagi seorang blogger. Terlebih blogger pemula yang mulai merasakan hasil kerja kerasnya dalam membuat blog.

Karena memang tidak bisa dipungkiri, mendapatkan banyak pengunjung dari google berarti makin banyak peluang pendapatan yang akan didapatkan. Terlebih untuk blog sebuah produk atau blog publisher adsense.

Tapi yang jadi pertanyaan, sampai kapan artikel atau postingan blog kita bisa bertahan dihalaman satu google dan terus membawa pengunjung ke blog kita?

Karena memang sudah menjadi rahasia umum bahwa persaingan dihalaman satu google sangat ketat. Mungkin bulan ini masuk di posisi 1, tapi belum tentu dibulan-bulan berikutnya masih tetap diposisi 1. Atau paling tidak masih berada dalam peringkat 10 besar.

Related Post Blogger, Cara Jitu Meningkatkan Pageview

Untuk bisa bertahan atau tahan banting dengan persaingan di SERP, ada banyak faktor yang harus diperhatikan. Salah satunya adalah persentase pantulan atau juga disebut bounce rate.

Baca Juga :  Hal Penting Yang Harus Diperhatikan Sebelum Upgrade RAM Laptop

Bounce rate sendiri adalah persentase pengguna atau pengunjung yang langsung meninggalkan atau keluar dari situs kita tanpa mengunjungi halaman yang lain. Dengan kata lain, pengunjung hanya melihat halaman yang mereka kunjungi dari google tanpa melihat artikel atau halaman lain di blog kita.

Nilai bounce rate digambarkan dari 1-100%, dimana semakin kecil persentasenya semakin baik pula efeknya untuk blog. Begitu juga sebaliknya jika angkanya semakin besar akan kurang baik terhadap kesehatan blog.

Lalu apa hubungannya bounce rate dengan posisi di SERP? Mungkin penjelasan sederhanannya seperti ini. Jika banyak pengunjung yang membuka halaman lain disebuah blog, google akan beranggapan bahwa artikel yang mereka tampilkan di hasil pencarian memang relevan dengan apa yang pengguna cari. Dan juga menginformasikan bahwa artikel lainnya pun juga relevan dan saling melengkapi. Sehingga bisa dibilang bahwa artikel yang mereka tampilkan di SERP memang betul-betul bermanfaat bagi pengguna.

Membuat Related Post Di Blog Valid AMP

Salah satu cara untuk meningkatkan pageview sebuah blog adalah dengan menyertakan artikel-artikel yang relevan dengan sebuah postingan. Atau biasa disebut dengan related post atau postingan terkait.

Para pembaca biasanya akan membaca sebuah artikel menarik yang berkaitan dengan minat mereka, walau pun sebelumnya mereka tidak terfikirkan untuk mencari informasi tersebut. Oleh sebab itu, memasang widget related post adalah cara yang tepat untuk mendongkrak pageview blog anda.

Baca Juga :  Widget Recent Post Scroll bar Postingan Acak atau Random

Bayangkan jika pengunjung organik anda 1000 orang per hari dan 30% diantaranya tertarik dengan artikel andayang lain, maka total pageview anda menjadi sekitar 1300. Yang mana hal tersebut akan meningkatkan jumlah pendapatan anda.

Untuk itu kali ini saya akan berbagi cara memasang related post pada blog valid AMP seperti pada blog saya ini. Meskipun secara tampilan mirip dengan blog lain pada umumnya, namun script yang dipakai berbeda karena tujuannya agar valid dengan pedoman AMP.

Langsung saja simak langkah-langkahnya berikut ini,

Cara yang saya tulis ini adalah hasil utak-atik saya sendiri yang saya lakukan pada blog ini. Jadi letak penempatan dan kode scriptnya pun mungkin akan sedikit berbeda dengan yang terdapat pada template blog anda. Jadi sebelum anda mengedit template lebih jauh, pastikan dulu kode yang dipakai sama atau berbeda.

Pertama, buka pengaturan HTML pada tempate blogger anda cari tag </b:includable>. Mungkin anda akan menemukan banyak kode seperti ini, namun anda bisa memakai yang mana saja.

Kemudian letakkan script related post berikut ini dibawah salah satu tag </b:includable> yang anda temukan tadi.

Script ini menggunakan url github yang sama dengan Blog Mastrigus, jadi hasilnya pun akan mirip seperti pada blog mas tri.

<b:includable id=’relatedposts’>
<b:if cond=’data:blog.pageType == &quot;item&quot;’>
<b:if cond=’data:post.labels’>
 <b:loop index=’x’ values=’data:post.labels’ var=’label’>
   <b:if cond=’data:x==0’>
<amp-iframe expr:src=’&quot;https://cdn.staticaly.com/gh/mastrigus/HTML/master/amp-related.html?fontSize=16px&amp;fontWeight=500&amp;jumlah=4&amp;color=0053f9&amp;url=&quot; + data:blog.canonicalHomepageUrl + &quot;&amp;label=&quot; + data:label.name’ frameborder=’0′ height=’250′ layout=’fixed-height’ sandbox=’allow-scripts allow-same-origin allow-modals allow-popups’ scrolling=’yes’>
</amp-iframe>
   </b:if>
 </b:loop>
</b:if>
</b:if>
</b:includable>

Catatan:

  • 16 = Ukuran font dalam widget related post
  • 500 = Ketebalan font
  • 4 = Jumlah post atau artikel yang ditampilkan
  • 0053f9 = warna link pada related post
  • 250 = Tinggi bidang widget (jika ukuran tidak pas, akan terdapat scroll bar pada widget)
Baca Juga :  Mendatangkan Pengunjung Blog dengan Sosial Media

Setelah itu, carilah elemen yang mengatur bagian “post” atau artikel. Atau jika html blog anda sama dengan blog saya, anda bisa mencari tag <b:includable id=’post’ atau bisa juga <article class=’post’>.

Dalam elemen “post” ini anda akan menemukan tag bagian-bagian yang terdapat dalam elemen “post”. Misalnya bagian tombol share, ditunjukan dengan tag <b:include data=’post’ name=’shareAddThis’/>, dan masih ada bagian-bagian yang lain.

Nah untuk mengatur posisi letak related post, letakkan script berikut ini

<b:include data=’post’ name=’relatedposts’/>

diatas atau dibawah tag-tag yang mengatur bagian-bagian post tersebut.

Misalnya anda ingin meletakkan widget related post di atas tombol share, maka anda juga harus meletakkan tag related post, diatas tag tombol share. Begitupun juga sebaliknya.

Jika sudah selesai, kemudian simpan pengaturan template anda. Saya sarankan sebelum anda mengedit HTML blog anda, sebaiknya cadangkan dulu template anda agar jika terjadi kesalahan dalam pengeditan bisa dikembalikan seperti semula. Semoga bermanfaat.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *